Akhir-akhir ini, masyarakat mulai tertarik dengan model rumah yang unik. Mulai dari yang minimalis modern, klasik, industrial dan lain sebagainya. Terutama rumah dengan model country, di mana rumah tersebut diharapkan dapat memberikan kenyamanan seperti hidup tenang di desa. Tidak heran jika rumah country pun mulai didesain sedemikian rupa untuk disesuaikan dengan kebutuhan masyarakat modern.

Rumah country sendiri merupakan salah satu gaya rumah yang mengadopsi hunian di pedesaan. Biasanya menuju ke pedasaan-pedasaan Spanyol. Meskipun, rumah country juga bisa diartikan sebagai rumah khas pedesaan di negara manapun. Contohnya saja di Indonesia, rumah country yang terkenal adalah seperti di Yogyakarta, dengan joglo dan material-material kayu alami.

Lalu, jika Anda ingin membangun rumah country, mungkin referensi berikut ini akan memberi Anda inspirasi tentang hunian idaman.

Rumah Country Sederhana

Seperti tujuan dibuatnya rumah country, yaitu untuk kenyamanan dan seolah berada di sebuah desa nan sejuk. Maka Anda pun dapat memulai dengan membuat rumah country sederhana. Rumah seperti ini cocok untuk Anda yang menyukai desain simple tapi unik dan berbeda dari rumah zaman sekarang. Rumah dibangun di tengah-tengah lahan, kemudian lahan yang tersisah dapat diubah menjadi taman atau perkebunan sederhana. Nuansa hijau di sekitar rumah akan membuat hunian Anda tampak homiey.

Supaya lebih terkesan alami, Anda juga dapat memakai bahan-bahan dari kayu untuk kusen jendela atau tiang penyangga. Tidak lupa, warna-warna netral seperti putih, coklat dan abu-abu adalah yang paling cocok untuk menegaskan kesan rumah country Anda.

Rumah Country dari Batuan Alam

Bukan hanya memakai material kayu, rumah country juga bisa lebih berkesan jika dibangun memakai batuan alam. Misalnya seperti batu kapur putih atau sejenisnya. Kesan alami dari bebatuan tersebut membuat rumah Anda tampak seperti rumah zaman dulu. Anda juga masih bisa memadukannya dengan material kayu untuk kerangka rumah. Perabotan rumah juga dapat sekalian memakai kayu supaya lebih terlihat alami. Misalnya, memakai kursi dan meja dari kayu-kayu tua.

Rumah country juga identik dengan kehangatan keluarga, sehingga direkomendasikan untuk memberi teras kecil di depan rumah. Dengan begitu Anda dapat berkumpul bersama keluarga di waktu pagi atau malam, seraya menikmati suasana sekitar.

Rumah Country Campuran Klasik dan Modern

Beberapa desain rumah country mungkin terasa sangat tradisional untuk Anda, sehingga ada beberapa fungsi yang miss. Misalnya saja, kebutuhan untuk garasi mobil dan atau kendaraan lainnya, yang kadang tidak diperhatikan dalam pembangunan rumah country. Hal tersebut bisa Anda tambahkan sendiri dan disesuaikan letaknya dengan desain rumah yang Anda inginkan.

Rumah Country Modern

Meskipun rumah country terkesan konvensional, sebenarnya Anda tetap bisa memberikan sentuhan modern ke dalamnya. Misalnya dengan mengaplikasikan material kayu dan logam secara berdampingan. Anda bisa membuat rumah bergaya ranch atau yang hampir keseluruhan terbuat dari kayu, kemudian perabotannya memakai beberapa bahan logam modern. Misalnya untuk penyangga meja, rangka kursi, atau tempat lampu. Penggunaan kaca sebagai sekat juga akan memberi nilai modern pada rumah bergaya country tersebut.

Rumah Country Modern yang Unik

Apabila ingin totalitas, Anda juga bisa mendesain rumah country dengan model yang futuristik tetapi tetap terlihat tradisional dan punya keunikan tersendiri. Misalnya, desain rumah dibuat sedemikian unik, tetapi tembok bagian luar dilapisi kayu-kayu tua untuk memberi kesan alami. Sedangkan di bagian dalam, gunakan perabotan modern. Hal ini akan membuat rumah Anda berbeda dari yang lain.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *