Kelebihan Redmi Note 9 Pro Ponsel Gaming Terbaik. Saat ini penggunaan smartphone diketahui makin variatif. Tidak lagi hanya sebagai alat komunikasi saja, melainkan untuk aktivitas hiburan seperti main game.

Aktivitas gaming akan lebih seru jika menggunakan smartphone yang sesuai. Dari sekian smartphone gaming, Redmi Note 9 Pro terbukti lebih banyak dipilih.

Hal tersebut tidak lain dan tidak bukan karena smartphone tersebut memiliki banyak kelebihan. Apa saja kelebian yang dimaksud, berikut ulasan selengkapnya

Dilengkapi Dengan Layar Super Lebar

Bagi sebagian besar pemain game untuk perangkat smartphone, hal utama yang paling diperhatikan adalah layar. Kebetulan Redmi Note 9 Pro ini dilengkapi layar super lebar yaitu 6,67 inci.

Dengan begitu, pengguna bisa merasakan pengalaman nyata saat main game baik yang golongan terbesar sekalipun. Jenis layar yang dipergunakan adalah IPS LCD dengan tingkat kecerahan yang diperoleh cukup tinggi.

Sedangkan untuk resolusi layar Redmi Note 9 Pro ini adalah Full HD+ (1080X2400 pixel). Selain itu, layar smartphone ini juga telah dilengkapi dengan lisensi dari Widevive L1, sehingga pengguna bisa menonton Netflix beresolusi 1080p.

Chipset Bertenaga

Pakai smartphone dari pabrikan Redmi ini juga dijamin sangat nyaman, karena sudah dilengkapi dengan chipset mumpuni. Bagaimana tidak begitu jika di dalamnya sudah dipasangkan chipset Snapdragon 720 G dengan fabrikasi 8 nm.

Untuk pengolah grafisnya sendiri, Redmi Note 9 Pro ini juga telah menggunakan Areno 618. Chipset jenis ini sudah dikenal mahir dalam memainkan jenis game berat tetap memberikan tampilan grafis memukau dan FPS lancar.

Tampilan Body Mewah

Jangan lupakan body smartphone ini juga terlihat sangat mewah, karena dilengkapi dengan material kaca tepatnya pada bagian casing belakang. Pewarnaannya juga dibuat mengkilap yang dapat memberikan kesan glossy dan mahal.

Masih ada yang takut body smartphone tergores? Jangan khawatir, karena perangkat Redmi Note 9 Pro ini sudah dilengkapi dengan pelindung berupa Corning Gorilla Glass 5 untuk bagian body depan maupun belakang.

Dilengkapi Baterai Jumbo

Satu lagi yang harus diketahui seluruh penggemar smartphone gaming yaitu Redmi tipe ini telah dilengkapi dengan kapasitas baterai super besar. Tidak tanggung-tanggung hingga 5020 mAh, sehingga selalu aman meskipun dipakai seharian.

Itu tadi review singkat tentang smartphone gaming terpopuler Redmi Note 9 Pro. Ada yang sudah coba performanya?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *